Posts

Showing posts from May, 2021

Virtual Reality Bantu Mantan Tahanan Lebih Mudah Mendapatkan Pekerjaan

Image
  Data dari Departemen Kehakiman AS menunjukan bahwa lebih dari 10.000 orang narapidana atau tahanan dibebaskan dari penjara state dan federal setiap minggunya, yang berarti lebih dari 650.000 mantan narapidana setiap tahunnya. Tantangan terbesar yang di hadapi adalah, bagaimana mentransisikan mereka supaya dapat memasuki kembali kehidupan bermasyarakat secara normal dan kembali bekerja. Ini penting karena tanpa pekerjaan yang layak, besar kemungkinan mereka akan kembali melakukan tindakan kriminal. Untuk memberikan solusi yang sangat dibutuhkan di bidang ini, Goodwill telah bermitra dengan sebuah perusahaan teknologi imersif untuk membuat Project Overcome, sebuah program inovatif yang dirancang khusus untuk mantan narapidana dengan menggunakan VR sebagai alat untuk mempersiapkan mereka dalam proses pencarian, lamaran, wawancara, dan diharapkan bisa kembali mendapatkan pekerjaan setelah menjalani masa tahanan yang panjang. Image credit: Goodwill Melalui VR, para mantan tahanan akan m

Manfaat Augmented Reality, Tingkatkan Produktifitas Kerja dan Omzet Bisnis

Image
  Cara bisnis beroperasi terus berubah, mulai dari industri 1.0 dimana segalanya serba manual hingga kini telah berkembang menjadi industri 4.0 bahkan 5.0. Alasan terjadinya perkembangan tersebut tentu untuk mencapai produktifitas kerja hingga omzet bisnis yang lebih optimal. Dengan manfaat Augmented Reality ( AR ) yang begitu luar biasa, menjadikannya sebagai salah satu solusi teknologi di industri 5.0. Beragam industri dan bidang pekerjaan yang mengadopsi AR sebagai teknologi perkantoran telah membuktikan manfaatnya yang luar biasa, mulai dari optimalkan produktifitas kerja, tingkatkan branding, hingga tingkatkan angka penjualan dan omzet bisnis. Teknologi imersif ini juga dapat menjadi solusi dalam menghadapi pandemi COVID-19 melalui remote assistance atau bantuan kerja jarak jauh. Berikut adalah beberapa industri dan bidang pekerjaan yang diuntungkan melalui penerapan teknologi Augmented Reality : 1. Logistik atau Jasa Kurir Di saat pandemi COVID-19, logistik atau jasa kurir adalah

Edukasi Manfaat Positif Psikedelik dari Jamur Ajaib Melalui VR

Image
  Terdapat diskusi kontroversial yang menarik seputar psilocybin, senyawa kunci dalam sebuah jamur tertentu yang biasa dikenal dengan "jamur ajaib". Jamur ini dapat menyebabkan halusinasi visual dan auitori serta perubahan emosional yang dramatis bagi orang yang mengkonsumsinya. Walau demikian, data menunjukkan bahwa psikedelik dalam dosis sangat kecil dapat membantu meringankan depresi kronis atau kecemasan, bahkan beberapa melaporkan pemulihan dalam jangka panjang. Tentu saja, tidak semua orang setuju akan hal ini. Untuk membantu kita lebih memahami efek positif dan proses kerja jamur ajaib bagi kesehatan mental, pengalaman VR pendidikan Wisdom memungkinkan kita untuk secara fisik mengambil molekul psilocybin menggunakan pengontrol gerak dan memasukkannya ke reseptor neuron 5ht2a untuk menyaksikan perubahan yang terjadi. Kita juga bisa menari, memainkan gambang, dan menciptakan pengalaman sendiri, menjadikannya menghibur sekaligus mendidik. Untuk menghadirkan sedikit kese

Augmented Reality Tingkatkan Efektifitas Pembelajaran Jarak Jauh

Image
  Dengan mewabahnya corona virus atau COVID-19, pembelajaran jarak jauh telah menjadi metode pengajaran utama, yang berdampak pada lebih dari 1,3 miliar siswa di 186 negara (Sumber: Unesco). Augmented Reality (AR) dapat mendukung pembelajaran jarak jauh supaya lebih efektif. Bahkan sebelum COVID-19 melanda, sudah terdapat pertumbuhan dan adopsi yang tinggi dalam teknologi pendidikan khususnya AR/VR , dengan investasi edtech global mencapai 18,66 miliar USD pada tahun 2019 dan keseluruhan pasar untuk pendidikan online diproyeksikan mencapai 350 Miliar USD pada tahun 2025 (Sumber: Business Insider). Bagaimana Pembelajaran Jarak Jauh bekerja, dan apakah itu efektif? Mulai kuartal pertama tahun 2020, ratusan juta siswa setiap hari mulai terhubung dari jarak jauh dengan guru mereka, dan seluruh kelas menggunakan berbagai platform video call termasuk Zoom, Meet, dan Skype. Cara mengajar ini memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Keuntungannya adalah penjadwalan kelas yang lebih

6 Mitos AR dan VR yang Menyesatkan, ini Faktanya

Image
  Seiring kemajuan teknologi, program pelatihan augmented reality (AR) dan virtual reality (VR) menjadi semakin populer selama bertahun-tahun terakhir. Sayangnya, telah banyak tersebar mitos AR dan VR yang keliru, sehingga kepercayaan masyarakat akan manfaat positif dari teknologi AR/VR jadi berkurang dan itu sangat disayangkan. Apa Itu Pelatihan AR/VR Singkatnya, AR adalah teknologi baru yang memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan objek digital dalam dunia nyata. Ini sangat berbeda dari VR, yang menciptakan realitas digital sepenuhnya. Program pelatihan AR/VR memungkinkan bisnis dan organisasi membuat program pelatihan yang dapat mensimulasikan pelatihan yang sulit atau berbahaya di dunia nyata menjadi mungkin dan aman untuk dilakukan. Berikut, MonsterAR sajikan definisi dari pelatihan AR/VR, mitos yang paling umum terdengar, serta berbagai fakta yang akan membantah semua mitos keliru yang beredar selama ini. 1. VR dan AR Membawa Kita Kembali Ke Model Ruang Kelas Mitos ini